Assalam...
Sebetulnya blog ini sudah lama dibuat. Awalnya sih cuma sekadar iseng, nggak ada niat untuk ngeblog. Waktu lagi suntuk nggak tahu mau browsing apa lagi, ketemu lah situs blogger. Kalau nggak salah 4 tahun yang lalu namanya masih blogspot. Ya, akun ini sudah ada sejak tahun 2007. Tapi kemudian terabaikan begitu saja, haha...
Akhir-akhir ini sedang heboh situs social networking baru, yaitu Google Plus. Nah, untuk daftar kesitu kan harus menggunakan akun email dari Google, gmail. Waktu sedang coba-coba buka fitur-fitur Google yang beragam itu, ternyata akun blogger yang sudah bertahun-tahun terabaikan ini masih bisa dibuka. Ya sudahlah, serasa ada mainan baru lagi, mulailah aku mengutak-atiknya.
Oh, ya. Zamanex, kenapa blog ini bernama Zamanex? Kata ini aku dapat dari kawan saya di kelas 2 MTsN. Waktu itu dia sedang iseng-iseng nyanyi lagu yang didengarnya di radio. Lagu dengan lirik Bahasa Inggris itu dia nyanyikan dengan suara dan pengucapan kata-kata yang tidak terlalu jelas. Salah satu kata yang aku dengar adalah "zamanex". Sejak itu kata-kata itu sering terucap-ucap. Entah apa artinya, penyanyi dan judul lagunya pun aku tidak tahu. Bahkan aku baru pernah dengar lagu itu sekali saja di radio.
Beberapa tahun kemudian, masa-masa aku sudah mulai rajin ngenet sampai ketemu situs blogger secara tidak sengaja tadi, aku menggunakan nama zamanex untuk akun aku. Termasuk juga ketika kemudian saya bergabung dengan Friendster,
Facebook,
Twitter,
Kaskus,
Google Plus. Semua akunku itu pernah dan masih menggunakan nama zamanex, sampai sekarang. Jadi, bisa dibilang zamanex jadi namaku di dunia maya.
Demikianlah postingan pertama yang tak seberapa mana di blog ini. Semoga ada cerita lain lagi. Mungkin juga aku akan mengimpor catatan-catatanku di Facebook.
Wassalam...
Belum ada tanggapan untuk "Kenapa Zamanex?"
Posting Komentar